
kabartungkal.com . Ada yang unik saat berlangsungnya Vaksinasi Masal Percepatan Satu Juta Vaksinasi Covid-19 Se-Provinsi Jambi yang secara virtual di pusatkan di Kab. Tanjab Barat pada Hari Sabtu (26/6/21).
Hal itu di ungkapkan oleh Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Jambi. Johansyah melalui sebuah video yang di unggah di Kanal youtube Satgas Covid-19 Provinsi Jambi 2021.
Johansyah mengatakan “Dalam rangka untuk menjalankan intruksi Presiden Republik Indonesia pelaksanaan vaksin sejuta untuk masyarakat Indonesia, Pj. Gubernur jambi pada hari ini melaksanakan program vaksin masal untuk wilayah Provinsi Jambi, yang pada hari ini kita lakuan di Kab. Tanjab Barat”. Ujar Johansyah
Selain itu, di katakan Johansyah target dan sasaran dalam pelaksanaan vaksinasi masal tersebut adalah untuk pelayanan publik, guru dan lansia. Dengan jumlah sebanyak 1500 dan ia berharap bertambah terus jumlah orang yang akan di vaksin.
“Yang sangat menarik di Kabupaten Tanjab Barat ini adalah pemerintah kabupaten menyiapkan makanan untuk masyarakat yang akan di vaksin berupa Nasi Goreng dan Nasi Gemuk yang di masak langsung oleh jajaran pemerintah kabupaten Tanjung Jabung Barat”. Kata Johansyah
“Dengan adanya pelaksanaan vaksinasi kita harapkan dapat memutuskan mata rantai virus Covid-19. Tetap semangat, jangan lengah, jangan bosan dalam menerapkan 5 M”. Tutup Jubir