Hadiri Syukuran Terealisasi Listrik,Bupati : Trimakasih PT. Lontar Papyrus Pulp Tebing Tinggi

Jangan lupa share ya!

صلى الله على محمد

kabartungkal.com- Bupati,KH. Drs. Anwar Sadat, M.Ag menghadiri syukuran terealisasinya Listrik 19 desa di kecamatan senyerang, kecamatan pengabuan dan kecamatan seberang kota yang di adakan di Kelurahan Tungkal V Kecamatan Tungkal Ilir Kab. Tanjung Jabung Barat,Provinsi Jambi. Senin (12/4/2021)

Dalam Kesempatan itu Kepala Desa Sebrang Kota,M. Fattah menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat terutama kepada Bupati atas teralirkanya listrik di 19 desa di kecamatan seberang kota,pengabuan dan senyerang.

“Kami tau bagaimana sulitnya mengaliri listrik di seberang kota ini,oleh karena itu mungkin kami tidak bisa berbuat banyak dalam hal ini maka dari itu kami mendoakan apa yang bapak bupati lakukan beserta jajaran menjadi amal ibadah dari allah SWT.” Ujar Kades

Selain itu, Kepala Desa tersebut pun menceritakan kisah pilu yang di alami warganya terutama yang di alami anak anak di saat menimba ilmu agama.

“Sedikit menceritakan di desa kami ini ada kegiatan mengaji yang sewaktu sore anak2 pergi mengaji satu orang membawa satu botol minyak bergantian setiap harinya.dari satu botol minyak itulah yang dipergunakan untuk penerangan saat mengaji dimalam hari,alhamdulillah salah satu dari desa kami mendapat juara MTQ tingkat kabupaten dengan teralikanya listrik di desa kami ini pastinya akan membuat tempat pengajian kami menjadi terang dan anak2 lebih bersemangat dalam mengaji agar dapat mempertahankan gelar juara kabupaten dan mudah mudahan nanti menjadi Juara Provinsi,selebihnya saya beserta masyarakat sangat berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak bupati dan pemerintah semoga apa yang bapak lakukan menjadikan tanjab barat yang berkah”. Tutur Kades dengan Nada haru

Selain Kades, Manager PLN UP3 Jambi yang juga ikut menghadiri syukuran, juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat, seluruh unsur Pemerintah dan masyarakat atas dukungan selama ini, sehingga pada akhirnya membuahkan hasil yang sangat memuaskan yakni PLN dapat menyelesaikan tugasnya dalam memberikan layanan listrik kepada masyarakat khususnya di 19 Desa.

“Pada hari ini bertepatan menyambut bulan Suci Ramadhan 1442 H kami telah memulai penyalaan di Desa-Desa yang telah terbangun jaringan dengan penyalaan bertahap di semua Desa, yang tersebar di 3 kecamatan yaitu kecamatan senyerang,kecamatan seberang kota dan kecamatan pengabuan.” Ungkapnya

Sementara itu, Pada kesempatan itu pula Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, K.H Drs. Anwar sadat M.Ag mengutarakan dimana teralirinya Lisyrik di 19 Desa tersebut merupakan kerja keras bersama, dengan tujuan bisa bangkit dari keterpurukan yang di alami masyarakat di 19 Desa yang tersebar di 3 kecamatan.

“Ini adalah kerja kita bersama. Kita akan bisa membangun Tanjung Jabung Barat dari keterpurukan insya allah, setiap sudut parit yang ada di Tanjab barat ini akan teraliri listrik, semoga ini bisa semaksimal mungkin pemanfaatnya terutama untuk anak anak kita yang membaca alquran”. Jelas Bupati

Ucapan terimakasih kepada PT. Lontar Papyrus pun keluar dari lisan pemangku kekuasaan Kabupaten Tanjung Jabung Barat ini, dimana di ketahui sebelumnya bahwa Akses power (Kelebihan Daya) untuk mengaliri 19 desa tersebut bersumber dari PT. Lontar Papyrus Pulp Tebing Tinggi.

“Terimakasih kepada PT.Lontar wks yang telah memberikan akses power (kelebihan daya) untuk mengaliri 19 desa ini semoga Kapolres,Danrem dan Pemerintah akan terus bersinergi dalam membangun Tanjung Jabung Barat yang lebih baik dan lebih berkah”. Ucapnya

Dengan teralirinya listrik di 19 desa tersebut, Bupati berharap, masyarakat nantinya dapat mempergunakan listrik dengan sebaik baiknya, dengan hemat energi dan dimanfaatkan untuk hal yang positif.

Dengan adanya listrik kehidupan masyatakat, sosial, ekonomi akan meningkat dengan cepat, sejalan dengan adanya pemerataan di bidang lainya. Bupati juga berharap masyarakat dapat menjaga dan memelihara fasilitas listrik dengan sebaik baiknya dan tidak merusak apa yang telah di usahakan bersama.

Dalam acara tersebut Bupati juga menyalakan listrik secara simbolis, di Hadiri danrem 042, Kapolres tanjab barat, sekretaris daerah tanjab barat,wakil ketua dprd tanjab barat, manager PT. LPPPI WKS tebing tinggi. ketua tim penggerak pkk tanjab barat, ketua GOW tanjab barat, ketua DWP tanjab barat, para asisten dan staf ahli, manager PT.PLN (persero) UP3 jambi UP2K jambi dan ULP kuala tungkal, Para Kepala OPD, Para Kepala bagian dilingkup Setda, Para Camat, Kepala Desa dan tamu undangan lainya.

Frokopim,Ahmad.D,kabartungkal.com, mengabarkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *