Ketua PGRI Provinsi,Kita Ingin mendorong Proses KBM3T ke Arah yang lebih Baik

Jangan lupa share ya!

Tanjab Barat, kabartungkal.com, Untuk Mendorong Proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) Terdepan, Terpencil, Terluar (3T) Ketua PGRI Provinsi Jambi DR. SOPYAN PERING berkunjung ke SDN 058/V Parit Timur , Sebrang Kota (29/1/2021).

Kehadiran nya tersebut di benarkan oleh Kepsek SDN 058/V Parit Timur Seko (Sebrang Kota) saat di konfirmasi Awak media kabartungkal.com di kediaman-nya Sabtu, (30/1/2021).

“Ya kemarin sekolahan kami ada di kunjungi Ketua PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) Provinsi Jambi beserta Jajarannya dan 7 orang rekanan TV guru yang sudah terpilih”. Ungkap-nya

Selain itu Kepsek menuturkan turut hadir dalam acara kunjungan tersebut Ketua PGRI Kabupaten Tanjabbar , Ketua PGRI Kecamatan Tanjabbar, beserta Guru-Guru.

Dalam kunjungannya, Ketua PGRI Provinsi berharap proses KBM3T berjalan dengan baik di setiap daerah yang di kategorikan 3T selain itu beliau membawa bantuan berupa TV,Payung, Kopi dan Gelas yang di seponsori oleh KOPI PAMAN Jambi.

“Beliau berharap Proses KBM3T Bisa berjalan dengan baik dan sesuai rencana Pemerintah Pusat selain itu beliau meninjau Akses jalan”.

“Dan Prasarana juga beliau memberikan bantuan berupa TV, Payung, Gelas dan Kopi yang di seponsori KOPI PAMAN Jambi” Jelas Hj. Hadiah

Adapaun harapan Kepsek dengan hadirnya Ketua PGRI Provinsi Jambi, dapat menyampaikan keluhan yang berkaitan dengan sarana prasarana sekolah besrta kesejahteraan.

“Harapan kami setelah hadir-nya Ketua PGRI Provinsi beliau dapat menyampaikan keluhan sarana dan prasarana yang ada di tempat kami”. Harap Hj. Hadiah

Selanjutnya Kepsek mengucapkan terimakasih kepada Ketua PGRI Jambi beserta rombongannya dan juaga mengucapkan Terimakasih kepada KOPI PAMAN Jambi atas bantuannya.

“Saya mengucapkan Terimakasih kepada Bapak Ketua PGRI Jambi besera rombongan-nya dan Saya mengucapkan Terimakasih juga kepada KOPI PAMAN Jambi” Tutup-nya

KABARTUNGKAL.COM