Panti Cantik di Banten ini Selalu Ramai pengunjung

Jangan lupa share ya!

Banten, kabartungkal.com – Provinsi Banten salah satu daerah di Indonesia yang memiliki garis pantai yang cukup panjang. Letak geografisnya yang dekat dengan laut itu membuat Banten memiliki deretan pantai cantik.

Namun sayang, beberapa garis pantai yang cukup terkenal di Banten seperti di pantai Anyer dan Carita termasuk Tanjung Lesung sudah dikuasai bangunan hotel atau tanah perorangan yang menjulur tempat di bibir pantai, Hal ini membuat wisatawan kesulitan menikmati kesarian pantai tersebut.

Kendati demikian, tanah Jawara ini masih memiliki sejumlah pantai yang masih eksotis dan indah salah satunya yakni Pantai Sawarna , pesona alam yang sangat eksotik membuat pantai yang berada di Sawarna, Bayah, Kabupaten Lebak itu kerap disebut surga yang tersembunyi.

Di Sawarna ada enam pantai yang memiliki garis pantai dan pemandangan indah dilengkapi dengan deretan batu karang yang bertingkat-tingkat , Pemandangan inilah yang menjadi daya tarik wisatawan Bahkan tempat ini dijadikan background selfie , Keenam pantai tersebut yakni:

  1. Pantai Karang Taraje
  2. Pantai Tanjung Layar
  3. Pantai Karang Seupang
  4. Pantai Ciantir
  5. Pantai Teluk Legon Pari
  6. Pantai Karang Bokor

Anda bisa menikmati sunset dan sunrise serta menikmati ombak dengan pemandangan karang-karang di tepi pantai.

Kendati Bupati Lebak Iti Oktavia Jayabaya telah mengeluarkan surat edaran penutupan seluruh objek wisata di seluruh wilayahnya, namun memurut Ujang hingga saat ini masih ada wisatawan yang datang meski tak seramai pada hari biasanya sebelum pandemik COVID-19.

“Yang datang tetap kita cek suhu dan diminta untuk memakai maskar tapi karena gak padat seperti tahun-tahun sebelumnya gak begitu rawan (penyebaran COVID),” katanya