TUNGKAL ILIR, kabartungkal.com – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSREMBANG) tingkat Kelurahan Kampung Nelayan berlangsung rabu (20/1/201) di aula Kelurahan Kampung Nelayan JL. Manunggal 11 RT . 11 Kuala Tungkal.
Acara ini di hadiri Lurah Kampung Nelayan selaku Pimpinan MUSREMBANG , Kasi Pembangunan Perkim Kabupaten Tanjab Barat M. Rizal Fahlevi sebagai narasumber MUSREMBANG , Camat Tungkal Ilir ABD. Wahid selaku Pemantau , staf lurah Ishak selaku pendamping Lurah , Kepala Sekolah dan Para RT yang berada di Kelurahan Kampung Nelayan.
Musrembang ini di Mulai sekitar pukul 9:00 WIB, Di pandu oleh Ishak dan di awali oleh Lurah Kampung Nelayan
Lurah kampung Nelayan menyampaikan Ucapan terimakasih atas kehadiran seluruh Intansi dan juga masyarakat yang ikut di acara Musrembang tersebut dengan harapan acara bisa terlaksana dengan lancar dan menghasilkan keputusan yang bermanfaat untuk Pembangunan di Kelurahan Kampung Nelayan.
Adapun Sambutan Camat Kelurahan Tungkal Ilir, menyampaikan Musrembang Kelurahan merupakan salah satu bagian yang sangat penting dalam perencanaan Pembangunan.
Peran Musrembang Kelurahan menjadi lebih bermakna karena menjadi media utama konsultasi publik bagi segenap pelaku kepentingan untuk menyelaraskan Prioritas pemabngunan Kelurahan dengan prioritas dan sasaran Pembangunan Kabupaten, mengklarifikasi usulan program dan kegiatan yang telah di sampaikan masyarakat pada setiap tahapan Musrembang , Mulai dari Rembung Warga.
Senada dengan sambutan Camat ABD. Wahid kecamatan Tungkal Ilir keberadaan musrembang Kelurahan secara resmi dalam peroses perencanaan adalah satu kesempatan untuk benar – benar menerapkan prinsip pendekatan bottom up ini , jika di kaitkan dengan proses penganggaran , Musrembang Kelurahan merupakan salah satu tahap dimana kebutuhan masyarakat bisa di Identifikasi dan di anggarkan.
Tidak sedikit yang di keluhkan oleh Kepala sekolah dan Ketua RT Mulai dari
- Tidak layak-nya bangunan Sekolah
- kurang-nya Air Bersih
- Pembangunan Jalan
- Pembangunan jembatn
- Menumpuk-nya Sampah
- Penerangan Jalan
- Halaman sekolah
- Tiang Listrik Dll
Dari sekaian banyak-nya keluahn yang ada di Kelurahan Kampung Nelayan mereka menyepakati dua Pembangunan yang akan Jadi Prioritas Utama sebagai mana di sampaikan kasi Pembangunan saat di konfirmasi.
“ya ada dua pembangunan yang menjadi prioritas Utama,yang pertama Rehab Jembatan samping msjid Hidayatullah dan yang ke dua RKP SDN 190 plus Halaman Sekolah”. Tutup-nya
KABARTUNGKAL.COM